Jakarta – Indeks harga saham gabungan (IHSG) kembali ditutup pada zona hijau ke level 7.381,90 atau menguat 0,11 persen dari dibuka pada level 7.373,96 pada perdagangan hari ini (8/3).
Berdasarkan statistik RTI Business tercatat sebanyak 273 saham terkoreksi pada penutupan perdagangan IHSG hari ini. Kemudian, 244 saham menguat, dan 252 saham tetap tidak berubah. Sebanyak 14,02 miliar saham diperdagangkan dengan 1,08 juta kali frekuensi perpindahan tangan, serta total nilai transaksi mencapai Rp13,42 triliun.
Hampir seluruh indeks juga mengalami penguatan, dengan IDX30 menguat 0,44 persen menjadi 508,41, LQ45 menguat 0,38 persen menjadi 1.000,35, dan SRI-KEHATI menguat 0,39 persen menjadi 457,40. Sedangkan JII melemah 0,21 persen menjadi 521,78.
Baca juga: Kinerja Moncer, Harga Saham Astra International Tembus ke Level Rp5.375
Meski begitu, mayoritas sektor malah mengalami pelemahan, di antaranya adalah sektor kesehatan melemah 0,65 persen, sektor bahan baku melemah 0,58 persen, sektor siklikal melemah 0,56 persen, sektor energi melemah 0,42 persen, sektor properti melemah 0,33 persen, dan sektor teknologi melemah 0,07 persen.
Sedangkan, sisanya mengalami penguatan, dengan sektor keuangan menguat 0,62 persen, sektor non-siklikal menguat 0,28 persen, sektor transportasi menguat 0,14 persen, sektor industrial menguat 0,13 persen, dan sektor infrastruktur menguat 0,11 persen.
Baca juga: Harga Saham Emiten Afiliasi Kaesang Pangarep PMMP Naik Usai Umumkan Private Placement
Sederet saham top gainers di antaranya adalah PT Bank Mayapada Internasional Tbk (MAYA), PT Hotel Sahid Jaya International Tbk (SHID), dan PT MNC Sky Vision Tbk (MSKY).
Sedangkan saham top losers adalah PT Mitra Pedagang Indonesia Tbk (MPIX), PT Himalaya Energi Perkasa Tbk (HADE), dan PT Diamond Citra Propertindo Tbk (DADA).
Adapun, tiga saham teratas yang paling sering diperdagangkan, yaitu PT Mitra Pedagang Indonesia Tbk (MPIX), PT Lupromax Pelumas Indonesia Tbk (LMAX), dan PT Bersama Mencapai Puncak Tbk (BAIK). (*)
Jakarta – STAR Asset Management (STAR AM) mengajak investor memanfaatkan peluang saat ini untuk berinvestasi… Read More
Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mencatatkan kontribusi terhadap penerimaan negara… Read More
Jakarta - PT Astra Digital Arta (AstraPay) merespons kebijakan anyar Bank Indonesia (BI) terkait biaya Merchant Discount… Read More
Jakarta - Aplikasi pembayaran digital dari grup Astra, PT Astra Digital Arta (AstraPay) membidik penambahan total pengguna… Read More
Labuan Bajo – PT Askrindo sebagai anggota holding BUMN Asuransi, Penjaminan dan Investasi Indonesia Financial… Read More
Jakarta - Presiden Prabowo Subianto memperoleh tanda kehormatan tertinggi, yakni “Grand Cross of the Order… Read More