News Update

2018, Asuransi Cakrawala Proteksi Bidik Pertumbuhan Premi 20%

Jakarta – Kendati industri asuransi umum tumbuh melambat dalam dua tahun terakhir, nyatanya hal tersebut tidak menurunkan optimisme Asuransi Cakrawala Proteksi (Capro) untuk mengejar pertumbuhan bisnis yang cukup ambisius di 2018.

Wakil Presiden Direktur Capro Nicolaus Prawiro mengungkapkan, tahun ini ACP menargetkan pertumbuhan premi sebesar 20%.

“Target premi Capro di tahun 2018 adalah Rp1,2 triliun, naik 20% dari realisasi tahun 2017 yang Rp1,01 triliun. Sampai dengan kuartal I tahun ini premi Capro sudah Rp493 miliar, naik hampir 10% dari tahun 2017 kira-kira Rp450 miliar,” ujar Nicolaus kepada Infobank, di Jakarta, Kamis, 17 Mei 2018.

Nicolaus menjelaskan, kontribusi utama premi Capro masih dari bisnis asuransi kebakaran dan asuransi kendaraan bermotor yang kontribusinya mencapai lebih dari 90% dari total perolehan premi. Sisanya berasal dari bisnis asuransi penganggutan, asuransi engineering, dan lain-lain.

Baca juga: Asuransi Cakrawal Proteksi Optimis Pada 2018

Untuk mencapai target tersebut, perusahaan asuransi yang baru berdiri sejak pertengahan 2014 ini sudah menambah 4 kantor cabang baru di kuartal pertama tahun ini, yaitu di Pare-Pare, Karawang, Jember, dan Palangkaraya. Sehingga total jaringan kantor Capro di seluruh Indonesia kini berjumlah 32 kantor.

Kendati menargetkan pertumbuhan double digit, Nicolaus merasa target tersebut cukup konservatif jika dibandingkan dengan capaian pertumbuhan Capro sebelumnya.

“Target hanya 20% cukup kecil, tahun 2014 premi kami Rp35 miliar, 2015 premi kami naik 10 kali lipat menjadi Rp350 miliar, tahun 2016 premo kami menjadi Rp777 miliar, dan 2017 premi menjadi Rp1,01 triliun atau naik 30%,” pungkasnya. (*)

Dwitya Putra

Recent Posts

ICC Resmi Keluarkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant

Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional (International Criminal Court/ICC) resmi mengeluarkan surat perintah penangkapan terhadap Perdana Menteri Israel, Benjamin… Read More

4 hours ago

Mandiri Sekuritas Ramal Ekonomi RI Tumbuh 5,1 Persen di 2025

Jakarta - PT Mandiri Sekuritas memproyeksikan pertumbuhan Produk Domestik Bruto (PDB) yang stabil pada kisaran… Read More

14 hours ago

Harita Nickel Raup Pendapatan Rp20,38 Triliun di Kuartal III 2024, Ini Penopangnya

Jakarta – PT Trimegah Bangun Persada Tbk (NCKL) atau Harita Nickel pada hari ini (22/11)… Read More

14 hours ago

NPI Kuartal III 2024 Surplus, Airlangga: Sinyal Stabilitas Ketahanan Eksternal Terjaga

Jakarta - Neraca Pembayaran Indonesia (NPI) pada kuartal III 2024 mencatatkan surplus sebesar USD5,9 miliar, di… Read More

14 hours ago

Insiden Polisi Tembak Polisi, Ini Penjelasan Kapolda Sumbar

Jakarta - Kapolda Sumbar Irjen. Pol. Suharyono menjelaskan kronologis polisi tembak polisi yang melibatkan bawahannya,… Read More

15 hours ago

Wamen ESDM Dukung Adopsi Electrifying Lifestyle di Masyarakat

Jakarta – Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Yuliot Tanjung mendukung langkah PLN… Read More

15 hours ago