Kuartal I-2018, Penyaluran Kredit BCA Tumbuh 14,9%
Jakarta–PT Bank Central Asia, Tbk (BCA) masih konservatif dalam menentukan target bisnis tahun depan. Bank swasta terbesar itu hanya menargetkan pertumbuhan di kisaran 10% untuk tahun depan. Target itu lebih rendah dibanding target Perseroan tahun ini yang ditetapkan di 12%.
“Modal ada, likuiditas ada kalau memang semuanya baik mau 12%,13% bisa tapi target segitu dulu, kalau target ketinggian nanti susah nahan cabang,” kata Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja usai Pertemuan Tahunan Bank Indonesia di Jakarta Selasa 24 November malam.
Jahja mengungkapkan, tidak ada kredit di segmen tertentu yang akan direm, namun memang perlambatan permintaan kredit telah dirasakan di tahun ini. Tahun ini saja menurutnya masih banyak komitmen kredit yang belum ditarik oleh nasabah.
“Gak ada yang direm, kita biasa saja, kalau dilihat kredit baru banyak, tapi tanda tangan tanda tangan gak ditarik, gak bisa dipaksa, kalau dilihat pertumbuhan sebenarnya bisa 13% tapi kita lihat cuma 12% tahun ini,” tambahnya.
Selama sembilan bulan tahun ini, BCA telah menyalurkan kredit dengan outstanding Rp 364,8 triliun, naik 10,3%. Kredit korporasi, menjadi pendorong utama pertumbuhan kredit BCA dengan realisasi sebesar Rp 126,1 triliun atau naik 12%. Selanjutnya, kredit komersial dan Usaha kecil dan Menengah (UKM) tumbuh 9,3% menjadi Rp 140,4 triliun dan kredit konsumer meningkat 9,8% menjadi Rp 98,5 triliun. (*) Ria Martati
Jakarta – PT Bank Jago Tbk mencatatkan laba bersih Rp60 miliar di kuartal I/2025. Angka… Read More
Jakarta – Nilai tukar rupiah diproyeksikan akan melemah terhadap dolar Amerika Serikat (AS), dipengaruhi oleh sikap Presiden… Read More
Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka di zona hijau ke level 6.664,85… Read More
Jakarta – Kementerian Ekonomi Kreatif (Kemenekraf) resmi menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) dengan Otoritas Jasa Keuangan… Read More
Jakarta - Saat ini, pasar modal Indonesia tengah menghadapi kondisi yang volatil. Menurut Ketua Dewan… Read More
Oleh Muhammad Edhie Purnawan, Pengajar pada Departemen Ilmu Ekonomi, Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Gadjah… Read More