Market Update

170 Saham Menguat, IHSG Dibuka Naik 0,25% ke Level 6.935

Jakarta – Pada pembukaan perdagangan pagi ini pukul 9:00 WIB (26/7) indeks harga saham gabungan (IHSG) teruskan penguatan dengan dibuka pada zona hijau ke level 6.935 atau menguat 0,25%.

Berdasarkan statistik RTI Business pada perdagangan hari ini, sebanyak 544 juta saham diperdagangkan, dengan frekuensi perpindahan tangan sebanyak 24 ribu kali, serta total nilai transaksi tercatat mencapai Rp252 miliar.

Kemudian, tercatat terdapat 87 saham terkoreksi, sebanyak 170 saham menguat dan sebanyak 256 saham tetap tidak berubah.

Sebelumnya, Financial Expert Ajaib Sekuritas, Ratih Mustikoningsih, melihat bahwa IHSG secara teknikal hari ini diproyeksi bergerak mixed dalam rentang 6.885 hingga 6.945.

Baca juga: IHSG Berpotensi Menguat Terbatas, Efek Suku Bunga BI Ditahan

Dirinya menyatakan bahwa, sentimen dari tanah air terkait dengan Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI) memutuskan untuk menahan suku bunga acuan atau BI-7 Days Repo Rate (BI7DRR) di level 5,75%, suku bunga pada level tersebut telah berjalan selama tujuh bulan beruntun.

“Keputusan mempertahankan suku bunga acuan ini bertujuan menjaga tingkat inflasi nasional. Seperti diketahui, tingkat inflasi tahunan di Indonesia turun ke level terendah dalam 14 bulan terakhir di level 3,52% pada bulan Juni 2023,” ucap Ratih dalam risetnya di Jakarta, 26 Juli 2023.

Sedangkan, dari mancanegara, perhitungan awal data S&P Global PMI Manufaktur di Amerika Serikat (AS) naik ke level 49 pada Juli 2023 dari level terendah dalam enam bulan terakhir sebesar 46,3 pada bulan sebelumnya, serta lebih baik dari perkiraan pasar di level 46,2.

Adapun dari sisi Asia, tingkat inflasi tahunan di Singapura turun menjadi 4,5% pada Juni 2023 dari 5,1% pada bulan sebelumnya dan hampir mendekati perkiraan pasar sebesar 4,55%. Namun, secara tahunan inflasi inti di Singapura juga tercatat melandai sebesar 4,20% dari periode Mei 2023 sebesar 4,7%. (*)

Editor: Rezkiana Nisaputra

Khoirifa Argisa Putri

Recent Posts

Peluncuran Reksa Dana Indeks ESGQ45 IDX KEHATI

Head of Institutional Banking Group PT Bank DBS Indonesia Kunardy Lie memberikan sambutan saat acara… Read More

1 hour ago

Pacu Bisnis, Bank Mandiri Bidik Transaksi di Ajang GATF 2024

Pengunjung melintas didepan layar yang ada dalam ajang gelaran Garuda Indonesia Travel Festival (GATF) 2024… Read More

2 hours ago

Eastspring Investments Gandeng DBS Indonesia Terbitkan Reksa Dana Berbasis ESG

Jakarta - PT Eastspring Investments Indonesia atau Eastspring Indonesia sebagai manajer investasi penerbit reksa dana… Read More

3 hours ago

Transaksi Kartu ATM Makin Menyusut, Masyarakat Lebih Pilih QRIS

Jakarta - Bank Indonesia (BI) mencatat perubahan tren transaksi pembayaran pada Oktober 2024. Penggunaan kartu ATM/Debit menyusut sebesar 11,4… Read More

3 hours ago

BTN Raih Sertifikat Predikat Platinum Green Building

Suasana saat penyerahan sertifikat Predikat Platinum Green Building dari Green Building Council Indonesia (GBCI) Jakarta.… Read More

3 hours ago

BI Catat DPK Tumbuh 6 Persen per Oktober 2024, Ditopang Korporasi

Jakarta – Bank Indonesia (BI) melaporkan penghimpunan Dana Pihak Ketiga (DPK) pada Oktober 2024 mencapai Rp8.460,6 triliun,… Read More

4 hours ago