News Update

11 Bank Nasional Siap Dukung Penjualan Pollux Properties

Jakarta–Pollux Properties sebagai salah satu pengembang properti di Indonesia menggandeng 11 bank nasional, yaitu Bank Mandiri, CIMB Niaga, Maybank, Artha Graha, ICBC, UOB, BTN, MNC, BRI, Muamalat, dan BJB. ke-11 bank tersebut berkomitmen mendukung penjualan proyek Pollux Properties dengan produk Kredit Pemilikan Apartemen (KPA) juga Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

Signing Ceremony dimaksudkan untuk memberi kemudahan pada KPA dan KPR Pollux Technopolis kepada end-user ini juga sebagai cara untuk memperkuat posisi Pollux dalam kiprahnya di dunia properti Indonesia.

“Penandatanganan kerja sama dengan 11 bank nasional ini kami maksudkan untuk memberi kemudahan kepada calon konsumen kami dalam proses pembelian unit Pollux Technopolis. Proyek masterpiece ini merupakan salah satu proyek andalan Pollux Properties yang berada di kawasan Karawang,” ungkap Donisius Adi, Director of Corporate Finance Pollux Properties Indonesia di Hotel Fairmont, Jakarta, Senin, 28 Agustus 2017.

Pollux Properties merupakan salah satu pengembang properti berskala international yang telah sukses melakukan ekspansi ke sejumlah negara-negara di Asia Tenggara. Kepercayaan yang telah berhasil dibangun oleh Pollux Properties terlihat dari besarnya investor menanam investasi di setiap proyek yang dibangun, serta penghargaan yang berhasil diraih yaitu sebagai salah satu pengembang properti terbaik di lndonesia versi 80 Asia pada tahun 2015 dan 2017.

Pollux Technopolis merupakan sebuah proyek masterpiece terbesar dan merupakan Central Business District pertama yang akan dibangun di Karawang dan letaknya tepat berada di pintu keluar tol Karawang Barat.

“Dengan total lahan seluas 40 Hektar dan total investasi mencapai Rp50 triliun, Pollux Technopolis akan dibagi ke dalam 6 zona di dalamnya termasuk; Kairaku Residences, yang terdiri dari 5 tower apartemen dengan total 2.500 unit,” tutur Donisius. (*)

 

 

Editor: Paulus Yoga

Suheriadi

Recent Posts

Per September 2024, Home Credit Membantu Distribusi Produk Asuransi ke 13 Juta Nasabah

Jakarta - Perusahaan pembiayaan PT Home Credit Indonesia (Home Credit) terus berupaya meningkatkan inklusi keuangan… Read More

6 hours ago

Berkat Hilirisasi Nikel, Ekonomi Desa Sekitar Pulau Obin Tumbuh 2 Kali Lipat

Jakarta - Hilirisasi nikel di Pulau Obi, Maluku Utara membuat ekonomi desa sekitar tumbuh dua… Read More

6 hours ago

Menkop Budi Arie Dukung Inkud Pererat Kerja Sama dengan Cina-Malaysia di Pertanian

Jakarta - Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie Setiadi mendukung langkah Induk Koperasi Unit Desa (Inkud)… Read More

7 hours ago

Ajak Nasabah Sehat Sambil Cuan, BCA Gelar Runvestasi

Jakarta - PT Bank Central Asia Tbk (BCA) untuk pertama kalinya menggelar kompetisi Runvestasi pada… Read More

8 hours ago

IHSG Ambles hingga Tembus Level 7.200, Ini Tanggapan BEI

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) memberi tanggapan terkait penutupan Indeks Harga Saham Gabungan… Read More

8 hours ago

BEI Gelar CMSE 2024, Perluas Edukasi Pasar Modal ke Masyarakat

Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) bersama Self-Regulatory Organization (SRO), dengan dukungan dari Otoritas… Read More

8 hours ago