News Update

10 Multifinance Panas Dingin

PERIODE tahun 2014 hingga 2016 adalah masa yang sangat sulit bagi sebagian besar perusahaan multifinance. Ruang pertumbuhan industri multifinance sangat sempit, bahkan pada 2015 industri ini tumbuh minus 0,02 persen dan labanya anjlok hingga 17,20 persen.

Pada 2016, secara industri pertumbuhan multifinance lebih baik dengan pertumbuhan pembiayaan sebesar 6,67 persen dan labanya naik 12,27 persen. Namun, banyak perusahaan multifinance yang kinerjanya tetap memerah karena tenaganya sudah terkuras setahun sebelumnya sehingga gagal memanfaatkan pertumbuhan positif industrinya.

Pada 2017, industri multifinance memiliki ruang yang sangat terbatas untuk mencetak pertumbuhan dua digit. Kendati per Mei data OJK menyebutkan pembiayaan multifinance tumbuh 9,24 persen, namun tingkat pembiayaan macet naik menjadj 3,45 persen. Kondisi pasar diprediksi tidak jauh berbeda dengan 2016.

Menurut kajian Biro Riset Infobank berjudul “Rating 117 Multifinance Versi Infobank 2017”, perusahaan multifinance yang sudah dua tahun mengalami kerugian berturut-turut kehabisan tenaga untuk berkompetisi dan memanfaatkan ruang sempit pertumbuhan pada 2017. Dari 32 perusahaan pembiayaan yang merugi pada 2016, 22 perusahaan di antaranya sudah menderita kerugian sejak 2015, bahkan 10 perusahaan di antaranya sudah panas dingin karena mengalami kerugian tiga tahun berturut-turut sejak 2014 hingga tahun lalu.

Perusahaan multifinance mana saja yang sudah panas dingin dan memerlukan komitmen pemegang saham untuk tetap bertahan? Perusahaan pembiayaan mana yang berhasil melewati masa sulit dan tetap berkinerja sangat baik? Simak selengkapnya di Majalah Infobank Edisi 467 Agustus 2017. (*)

Paulus Yoga

Recent Posts

BTN Housingpreneur Jadi Stimulan Ekosistem Perumahan di Indonesia

Suasana foto bersama saat kick off BTN Housingpreneur dalam acara Roadshow BTN Housingpreneur di Gelanggang… Read More

3 mins ago

Kadin Segera Rilis White Paper, Berikut Usulan Agar Ekonomi RI Tumbuh 8 Persen

Jakarta - Kamar Dagang dan Industri atau Kadin Indonesia akan segera merilis White Paper Arah… Read More

55 mins ago

Mobil Dinas Pejabat Bakal Diasuransikan Pakai APBN, OJK Beri Respons Begini

Jakarta – Pemerintah berencana mengasuransikan seluruh kendaraan atau mobil dinas pejabat dengan premi yang akan dibayarkan melalui… Read More

12 hours ago

Begini Strategi GoSend Dorong UMKM Naik Kelas di 2025

Jakarta – GoSend, layanan pengiriman barang dari Gojek membeberkan tiga jurus jitu dalam mendukung UMKM… Read More

13 hours ago

Waskita Karya Garap 12 Proyek di IKN, Nilainya Capai Rp8,1 Triliun

Jakarta - PT Waskita Karya (Persero) Tbk (WSKT) tengah menggarap 12 proyek di Ibu Kota… Read More

14 hours ago

OJK Sebut DPLK Jiwasraya dalam Proses Pemindahan Portofolio ke IFG Life

Jakarta – Kepala Eksekutif Pengawas Perasuransian, penjaminan, dan Dana Pensiun Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Ogi Prastomiyono, mengungkapkan… Read More

15 hours ago