H-5 Pilkada Serentak, Surabaya Paling Sering Dicuit

H-5 Pilkada Serentak, Surabaya Paling Sering Dicuit

Jakarta–Jutaan pengguna Twitter Tanah Air menyambut Pilkada 2015 dengan marak dan Twitter menjadi tempat bagi pemilih untuk ikut serta dalam wacana publik yang realtime.

Tingginya interaksi antara pengguna, kandidat serta lembaga lain yang terlibat tercermin pada jumlah percakapan #Pilkada2015 dengan lebih dari 450.000 Tweet terkait dengan momen penting tersebut.‬

Menjelang #Pilkada2015, pengguna Twitter di Indonesia semakin terlibat satu sama lain. Kesempatan ini dapat dimanfaatkan oleh para pelaku kampanye untuk terlibat dalam percakapan real-time serta berinteraksi pada forum diskusi dalam menanggapi berbagai masukan langsung dari masyarakat.

Berdasarkan data Twitter, Surabaya menduduki urutan pertama sebagai kota yang paling banyak membicarakan #Pilkada2015 dan pasangan calon asal Tangerang selatan, Airin Rachmi Diany — Benyamin Davnie, menjadi pasangan calon yang paling banyak dibicarakan di Twitter. Proporsi sentimen positif juga secara signifikan lebih tinggi dari sentimen negatif. Hal ini menunjukan, bahwa pengguna Twitter telah menggunakan media sosial sebagai wadah diskusi positif pada momentum #Pilkada2015.‬ (*) Ria Martati

Related Posts

News Update

Top News