Bank Mega Resmi Rilis Kartu Mega Barca

Bank Mega Resmi Rilis Kartu Mega Barca

Jakarta–PT Bank Mega Tbk sukses menggandeng salah satu klub sepakbola paling berprestasi dalam sedasawarsa terakhir, FC Barcelona dalam penerbitan kartu co-branding Mega Barca.

Kartu Mega Barca terdiri dari kartu kredit, kartu debit dan kartu pre-paid (E-cash), yang didesain khusus dengan gambar FC Barcelona. Peluncuran Mega Barça merupakan langkah lanjut setelah dilakukannya penandatanganan kerja sama di awal Januari 2016 yang lalu.

Kostaman Thayib, Direktur Utama Bank Mega, Diza Larentie, Direktur Funding & Network serta Dodit Wiweko Probojakti, Direktur Kartu Kredit & Personal Loan serta Xavier Asensi, Managing Director FC Barcelona untuk Asia Pacific hadir pada acara jumpa pers yang digelar hari ini.

“Merupakan suatu kehormatan bagi Bank Mega untuk menjadi mitra pertama atau official Bank di Indonesia, karena FC Barcelona dikenal sebagai salah satu kelab sepak bola terkemuka di dunia. Melalui kerjasama ini Bank Mega akan memberikan berbagai kenyamanan (benefit) bagi para nasabah dan juga memperkuat identitas FC Barcelona pada para penggemarnya,” jelas Kostaman Thayib di Jakarta, Senin, 9 Mei 2016.

Ia menerangkan, bahwa langkah ini merupakan kerja sama komersial yang dilakukan Bank Mega sebagai upaya untuk menjangkau pasar global. FC Barcelona selalu berupaya bermitra dengan berbagai korporasi seperti Bank Mega yang dapat memperkuat merek FC Barcelona di berbagai wilayah untuk menjangkau jutaan penggemar FC Barcelona di Indonesia.

“Kerja sama ini memberikan kesempatan kepada para penggemar untuk terlibat langsung dengan kelab kami dan mewujudkan impian mereka untuk lebih dekat lagi dengan FC Bacelona,” ujar Manel Arroyo, Vice President, Marketing Communication FC Barcelona, yang disampaikan oleh Managing Director Asia Pacific FC Barcelona, Xavier Asensi Brufau.

Menurut Xavier, Bank Mega menjadi pilihan tepat untuk menjadi mitra perbankan FC Barcelona di Indonesia. “Kami memastikan bahwa kerja sama ini mampu menjangkau 26 juta penggemar kami di Indonesia melalui beragam bentuk program yang ditawarkan diwaktu mendatang. Bank Mega merupakan bank yang memiliki berbagai keunggulan yang tidak dapat dibandingkan dengan bank lain,” tuturnya.

Lewat produk co-branding ini, seluruh penggemar FC Barcelona akan memiliki kesempatan memeroleh seragam resmi (Official Jersey) bagi seluruh penggemar FC Barcelona. Selain itu, para nasabah produk Mega Barça akan mendapatkan kesempatan untuk menonton dan menyaksikan pertandingan FC Barcelona langsung di Camp Nou, dan menjadi pengalaman tidak ternilai untuk bertemu langsung dengan para pemain.

Dodit Wiweko Probojakti, Direktur Kartu Kredit & Personal Loan Bank Mega menambahkan bahwa kartu co-branding akan ditawarkan dengan beragam desain baik untuk kartu kredit, debit dan e-cash. “Seluruh pemegang kartu akan menikmati beragam keistimewaan yang diberikan oleh FCB Asia Pacific online store, kesempatan menonton FC Barcelona di Camp Nou dan juga kesempatan untuk memenangkan berbagai aparel FC Barcelona baik yang telah ditandatangani maupun tanpa tanda tangan pemain,” tukasnya.

Sementara Direktur Funding & Network Bank Mega, Diza Larentie juga menjelaskan bahwa nasabah Mega First yang membuka tabungan Mega Perdana baru dengan jumlah minimum Rp10 juta akan mendapatkan kartu Barça Mega First dengan desain khusus yaitu gambar dari para pemain FC Barcelona. “Kartu Co-Branding kami dapat juga digunakan untuk transaksi harian, misalnya Mega Cash (kartu e-cash) dapat digunakan di Trans Jakarta dan Trans Studio,” imbuhnya. (*)

 

Editor: Paulus Yoga

Related Posts

News Update

Top News