Ayo Berburu Uang Rupiah Kertas Bersambung di BI

Ayo Berburu Uang Rupiah Kertas Bersambung di BI

Jakarta – Bank Indonesia (BI) menerbitkan uang rupiah khusus (URK) dalam bentuk uang kertas bersambung (uncut banknotes) isi 2 lembar dan 4 lembar untuk pecahan Rp100.000, Rp50.000, Rp20.000, Rp10.000, Rp5.000, Rp2.000, dan Rp1.000 Tahun Emisi (TE) 2016.

Seperti dikutip dari laman BI, Jakarta, Jumat, 8 September 2017 menyebutkan, penerbitan URK ini dalam rangka menandai suatu era baru dalam pengeluaran seluruh pecahan uang rupiah kertas sesuai dengan amanat UU Nomor 7 Tahun 2011 tentang Mata Uang.

Selain itu, sebagai mata uang Negara Kesatuan Republik Indonesia, penerbitan uang rupiah kertas bersambung ini juga menjadi upaya Bank Sentral dalam mengembangkan kegiatan numismatika di Indonesia. Dengan demikian, kegiatan uang rupiah kertas sangat beragam.

Bagi masyarakat yang berminat untuk mendapatkan URK TE 2016 dapat memperolehnya di seluruh Kantor BI yang mempunyai fungsi pengelolaan uang rupiah. Masyarakat dapat datang langsung ke loket kas Kantor BI di seluruh Indonesia dengan beberapa ketentuan.

Pertama, pembelian tidak dapat diwakilkan dan wajib membawa identitas diri (KTP asli) yang bersangkutan. Lalu, pembelian hanya dapat dilakukan 1 (satu) kali untuk setiap pemilik KTP, dan masyarakat hanya dapat memilih 1 (satu) set URK TE 2016.

Mengingat jumlah yang diterbitkan terbatas, maka pelayanan akan diberikan berdasarkan prinsip pesanan lebih awal akan dilayani lebih dahulu (first come, first served) berdasarkan sistem antrian, selama persediaan masih ada. Dan transaksi hanya dapat dilakukan secara tunai.

Berikut harga URK TE 2016 setelah dipotong pajak pertambahan nilai (PPn):

1. Pecahan Rp100.000, isi 2 lembar Rp585.000, isi 4 lembar Rp1.115.000

2. Pecahan Rp50.000, isi 2 lembar Rp375.000, isi 4 lembar Rp695.000

3. Pecahan Rp20.000, isi 2 lembar Rp227.000, isi 4 lembar Rp399.000

4. Pecahan Rp10.000, isi 2 lembar Rp227.000, isi 4 lembar Rp315.000

5. Pecahan Rp5.000, isi 2 lembar Rp164.000, isi 4 lembar Rp273.000

6. Pecahan Rp2.000, isi 2 lembar Rp109.600, isi 4 lembar Rp164.200

7. Pecahan Rp1.000, isi 2 lembar Rp87.800, isi 4 lembar Rp120.600.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai cara memperoleh URK TE 2016 tersebut dapat menghubungi contact center Bank Indonesia di nomor telp (021) 131. Sedangkan untuk jadwal layanan kas penjualan URK TE 2016 dapat menghubungi Kantor Bank Indonesia terdekat. (*)

Related Posts

News Update

Top News